ENDE, MATAINDONESIA- Bank NTT Cabang Ende Bersama Bank Indonesia ( BI) memperkenalkan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) kepada masyarakat kabupaten Ende, agar masyarakat memahami cara bertransaksi menggunakan QRIS, jumat 17 desember 2021
Supervisor Dana Bank NTT Cabang Ende Roland Adoe menjelaskan, standarisasi pembayaran menggunakan metode QR Code dari Bank Indonesia agar proses transaksi dengan QR Code menjadi lebih mudah, cepat dan terjaga keamanannya.
Lebih lanjut Roland juga menjelaskan, bahwa latar belakang penggunaan Qris adalah sebagai upaya untuk meningkatkan transaksi QRIS di pasar tradisional. Membangun kebiasaan masyarakat dan pedagang untuk menggunakan QRIS sebagai alat pembayaran digital
Kata Roland, selain sebagai alat pembayaran digital yang sah, transaksi menggunakan QRIS juga mampu meningkatkan ekonomi para pedagang pasar menjelang Natal dan Tahun baru (Nataru), dan periode pelaksanaan transaksi menggunakan QRIS dari tanggal 16 desember 2021 hingga 01 januari 2022 nanti
Menurut Roland, bagi Masyarakat yang melakukan transaksi menggunakan QRIS akan mendapatkan hadiah berupa minyak goreng 1 liter
Publikasi bagi pemenang akan disampaikan oleh Bank Indonesia (BI) dan bank NTT mulai dari tanggal 16 desember hingga tanggal 31 desember 2021
“Invoice barang disampaikan paling lambat tanggal 16 Desember 2021, dan pembayaran dilakukan per minggu sesuai laporan pertanggung jawaban yang disampaikan oleh agen bank” ujar Roland.
Dikatakan Roland, syarat dan ketentuan promo yakni masyarakat bertransaksi dengan merchant pasar yang telah menggunakan QRIS dan minimal pembelanjaan dalam sehari dengan QRIS adalah Rp 50.000,00 dan berlaku penjumlahan transaksi pada pedagang dan merchant yang berbeda.
Hadiah ditukarkan pada agen bank di pasar terjadinya transaksi (hari yang sama dengan transaksi), 1 orang hanya dapat menerima hadiah 1 kali pada kegiatan ini.
“Masyarakat perlu dapat menunjukkan bukti transaksi menggunakan QRIS saat menukarkan hadiah” jelas Roland.
Khusus untuk Kabupaten Ende pihak bank menyediakan 300 pics minyak goreng dan ditargetkan selesai pada 31 Desember 2021 dan apabila belum habis maka akan diperpanjang sampai persediaannya habis ( Djolan Rinda)